WAKTU.news – Pemerintah Desa Nuangan, Kecamatan Nuangan, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur, Sulawesi Utara, menyalurkan Bantuan Langsung Tunai ( BLT ) Dana Desa tahun anggaran 2023 dua bulan sekaligus.
BLT DD yang disalurkan yakni bulan April dan Mei. Penyaluran dilaksanakan di aula kantor desa Nuangan, Selasa, (16/5/2023).
Penyaluran dihadiri langsung oleh Kepala Desa Nuangan, Masnien Mokoagow bersama jajaran perangkat desa dan pendamping lokal desa.
Kepala Desa Nuangan Masnien Mokoagow mengatakan, BLT yang bersumber dari dana desa ini merupakan upaya pemerintah dalam membantu perekonomian masyarakat yang terdampak pasca pandemi Covid 19.
Dia berharap bantuan ini dapat sedikit membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari.
“Harapan kami pemerintah desa tentunya, agar bantuan yang diterimakan ini bisa dipergunakan dengan sebaik-baiknya, utamanya untuk memenuhi kebutuhan penerima,” kata Masnien Mokoagow.
Masnien mengungkapkan, total dari keseluruhan penerima BLT DD di desanya berjumlah 29 keluarga. Masing-masing KPM menerima uang tunai sebesar Rp 600 ribu.
Jumlah penerima tersebut, kata dia, mengalami penurunan dibandingkan angka penerima di tahun 2022 yaitu sekitar 70 lebih. Itu karena pada tahun 2023 ini bukan lagi dalam kondisi pandemi Covid 19, tetapi pemulihan ekonomi setelah atau pasca Covid 19.
“Total penerima berjumlah 29 orang. Jumlahnya turun memang karena kondisi yang sekarang ini, tidak seperti tahun-tahun sebelumnya,” ungkap Masnien.
Masnien menyebut, para KPM adalah warga yang layak mendapat bantuan. Sasarannya adalah warga yang sakit menahun, lansia dan janda.
Hal itu, kata dia, merupakan komitmen pemerintah desa agar bantuan yang disalurkan tepat sasaran, sehingga warga penerima pun merasa terbantu.
“Yang dapa bantuan ini kebanyakan lansia dengan janda-janda. Kalaupun ada yang muda, itu mereka yang sakit berat,” sebutnya.
Diketahui, sebelumnya Pemerimtah Desa Nuangan juga menyalurkan bantuan yang sama pada 28 Maret, bulan ketiga di tahun 2023.
BLT DD yang disalurkan tersebut tiga bulan, yaitu Januari, Februari dan Maret. Masing-masing KPM menerima uang senilai Rp 900 ribu.
Sebagai informasi, Masnien Mokoagow merupakan seorang Penjabat (Pj) Kepala Desa di Desa Nuangan, Kecamatan Nuangan, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur.
Masnien dilantik pada 21 Desember 2022 menggantikan Hamdan Arbie yang berakhir masa jabatan.
Selain menjabat kepala desa, Masnien Mokoagow juga menjabat sebagai kepala sekolah di SDN Loyow. (bbs/aah)
- Kepala Desa Nuangan Akan Evaluasi Pengurus BUMDes, Ini Sebabnya
- Puluhan Warga Desa Nuangan Selatan Terus Menerima Manfaat BLT Dana Desa