Tim Pengawasan Orang Asing (TIM PORA) Imigrasi Kotamobagu melakukan Operasi Gabungan (Opsgab) di Desa Tuntung Timur, Kecamatan Pinogaluman. Aksi lapangan ini menindaklanjuti rapat koordinasi sebelumnya dan menargetkan pengawasan ketat terhadap potensi keberadaan warga negara asing (WNA) di kawasan yang mulai dilirik investor, termasuk sektor pertambangan, Kamis (6/11/2025).
Plt Kasubsi Intelijen Keimigrasian, Valentino Rhyo, menegaskan pihaknya beralih dari koordinasi ke eksekusi lapangan.
“Rapat sudah kami gelar. Kini kami turun langsung mengawasi, karena informasi menunjukkan Tuntung Timur dan wilayah Bolmut mulai didatangi calon investor,” jelasnya.
Valentino menambahkan, pengawasan WNA menjadi krusial untuk mencegah pelanggaran izin tinggal dan penyalahgunaan aktivitas investasi. Ia meminta sinergi pemerintah desa dan masyarakat dalam pertukaran data terkait indikasi masuknya orang asing.
“Setiap WNA yang masuk harus patuh aturan. Kami dorong kerja sama serta pelaporan cepat,” tegasnya.
Ia juga mengonfirmasi, beberapa WNA yang pernah bekerja di wilayah BMR telah mengakhiri kontrak, bahkan satu kasus berujung deportasi terhadap WNA yang sebelumnya terdeteksi di Desa Tuntung Timur.
Di sisi lain, Sangadi Tuntung Timur, Mahyudin Mokodompis, menyatakan dukungan penuh terhadap Opsgab. Menurutnya, potensi pertambangan di desanya telah lama terdata dan memang menjadi magnet investor.
“Kami memiliki data eksplorasi Sukma Hexa (eks HGU) sejak 2002 terkait penataan lokasi pertambangan. Tahun 2024 memang ada pihak yang membidik potensi tambang di sini,” ungkap Mahyudin.
Mahyudin menegaskan, kolaborasi desa–TIM PORA bertujuan menjaga stabilitas, keamanan, dan kepastian hukum.
“Tujuan kami jelas: menata ekonomi desa tanpa salah persepsi. Kami dan TIM PORA bertukar data secara strategis agar potensi dikelola benar dan berizin,” tutupnya.
- KPU Boltim Tegaskan Pemilu 2024 Bersih, Nama Prescy Sono WNA Filipina Tak Masuk Daftar Pemilih
- Imigrasi Kotamobagu Deportasi WNA Filipina di Boltim
- Imigrasi Kotamobagu Terima Kunjungan Kerja DPRD Boltim, Ini Yang Dibahas
