Lawan Ketar-ketir! Demokrat Resmi Usung Oskar Manoppo dan Argo Vinsensius Sumaiku di Pilkada Boltim 2024

Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat secara resmi mendungkung penuh Oskar Manoppo dan Argo Vinsensius Sumaiku untuk maju bertarung dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Sulawesi Utara tahun 2024.

Dukungan tersebut terungkap dalam acara penyerahan rekomendasi partai demokrat untuk Pilkada tahun 2024 yang digelar di kantor DPP Demokrat, Kamis (8/7/2024) malam.

Dalam penyerahan itu, Oskar Manoppo dan Argo Vinsensius Sumaiku secara resmi menerima surat rekomendasi model B1 KWK sebagai bakal calon bupati dan wakil bupati Boltim. Rekomendasi diserahkan langsung oleh Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono.

Keputusan ini tentunya mengejutkan sekaligus menjadi kabar buruk bagi para penantang Oskar dan Argo pada Pilkada Boltim 2024, November mendatang.

Pasalnya, sebelumnya sempat beredar isu kalau Oskar dan Argo tidak akan mendapat dukungan dari Demokrat. Namun, surat rekomendasi yang baru saja mereka terima ini akhirnya menepis semua rumor tersebut.

Ketua Dewan Pengurus Cabang (DPC) Partai Demokrat (PD) Boltim Argo Vinsensius Sumaiku menyampaikan terima kasihnya kepada AHY atas kepercayaan dan dukungan yang diberikan kepada mereka.

“Puji syukur, kami (Oskar-Argo) mengucapkan terima kasih kepada ketua umum AHY (Agus Harimurti Yudhoyono) karena tetap memprioritaskan kader yang akan maju sebagai calon bupati dan wakil bupati,” ujar Argo Sumaiku kepada wartawan melalui sambungan telepon.

Selain itu, Argo juga menyampaikan apresiasinya kepada Ketua DPD Demokrat Sulut, Elly Engelbert Lasut, serta Hillary Brigitta Lasut, yang sudah mendukung serta mengawal mereka hingga berhasil mendapatkan SK tersebut.

“Kami juga mengucapakan terima kasih kepada ketua DPD Demokrat Sulut Pak Elly Lasut yang juga tetap mengutamakan kader untuk maju sebagai bupati dan wakil bupati. Dan terima kasih juga kepada ibu Hillary Brigitta Lasut yang mengawal kita sampai kita bisa dapatkan SK (surat keputusan) B1KWK ini,” tandasnya. (aah)

Exit mobile version