2 Sosok Muda Ini Digadang Jadi Wakil Bupati Boltim 2024

Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di Kabupaten Bolaang Mongondow Timur, Sulawesi Utara sudah semakin dekat. Sejumlah nama pun mencuat untuk menjadi pendamping sebagai calon wakil bupati (cawabup).

Terbaru, ada dua nama sosok muda ditaksir akan meramaikan bursa Pilkada 2024. Keduanya memiliki track record atau rekam jejak pengalaman organisasi yang sama.

Lantas siapakah kedua sosok tersebut? Berikut ini ulasan ringkas waktu.news mengenai calon potensial yang digadang-gadang maju Pilkada Boltim 2024 sebagai Cawabup.

1. Haris Pratama Sumanta

Haris Pratama Sumanta adalah seorang birokrat. Ia dikenal sebagai sosok yang energik, inovatif, dan memiliki track record yang baik dalam memimpin organisasi. Sejak menjadi pegawai negeri sipil (PNS), karirnya cukup cemerlang.

Saat ini Haris Pratama Sumanta dipercayakan oleh Bupati Boltim, Sam Sachrul Mamonto memegang dua posisi jabatan sekaligus di pemerintahan. Kedua jabatan itu adalah Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR), dan Plt Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Pemerintah Daerah Kabupaten Boltim.

2. Awaluddin Umbola

Awaluddin Umbola merupakan seorang birokrat. Ia dikenal sebagai sosok yang cerdas, berintegritas, memiliki pengalaman yang luas di pemerintahan dan politik.

Awaluddin saat ini aktif sebaga Anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulawesi Utara (sulut) periode 2023 – 2028. Semenjak menjadi Pegawai Negeri Sipil, pria kelahiran 22 Februari 1983 ini malah banting setir menitih karir di luar birokrasi. karirnya dimulai ketika ia terpilih menjadi anggota/ketua KPU Daerah Boltim periode 2013-2018.

Tak berhenti sampai disitu, lulusan pasca sarjana Universitas Samratulangi Program Studi Ilmu Lingkungan tahun 2021 ini kemudian berhasil terpilih sebagai Anggota Bawaslu Provinsi Sulut periode 2018-2023.

Kedua sosok sekaligus tokoh milenial Boltim ini dinilai memiliki potensi besar untuk maju menjadi cawabup Boltim periode 2024-2029. Mereka memiliki elektabilitas yang tinggi, terutama dikalangan generasi muda.

Selain itu, baik Haris Pratama Sumanta dan Awaluddin Umbola pun memiliki relasi pertemanan yang luas dan latar belakang oranganisasi yang sama, yakni sama-sama sebagai kader Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII). (aah)

Exit mobile version