Marhaban Ya Ramadhan 1447 H / 2026

bLOG Waktu
Peristiwa

Dua Rumah Terbakar di Modayag Boltim, Satu Warga Tewas Terjebak Api

Advertisement

Dua rumah warga di Dusun III, Desa Modayag, Kecamatan Modayag, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim), terbakar pada Jumat (2/1/2026) malam. Kebakaran yang terjadi sekitar pukul 21.45 Wita itu menyebabkan seorang pria paruh baya meninggal dunia setelah terjebak di dalam rumah.

Api dengan cepat membesar dan membuat warga sekitar panik. Dalam hitungan menit, kobaran api melalap seluruh bagian rumah pertama sebelum merambat ke rumah lain yang berada tepat di sebelahnya.

Advertisement

Korban diduga berada di dalam rumah saat api mulai membesar. Warga baru menemukan korban setelah api berhasil dipadamkan. Peristiwa tersebut meninggalkan duka mendalam bagi keluarga serta warga sekitar yang tidak menyangka malam itu berujung musibah.

Hingga kini, penyebab kebakaran belum dapat dipastikan. Namun, berdasarkan keterangan sejumlah warga di lokasi, api diduga berasal dari bagian dapur salah satu rumah. Api dengan cepat menjalar karena sebagian besar bangunan terbuat dari material yang mudah terbakar.

Warga sempat berupaya memadamkan api menggunakan air dari saluran PAM dan peralatan seadanya sambil menunggu kedatangan petugas pemadam kebakaran dari Kota Kotamobagu yang tiba sekitar 30 menit kemudian. Api akhirnya berhasil dikendalikan, namun dua rumah terlanjur hangus, satu ludes terbakar, sementara satu lainnya mengalami kerusakan berat.

Advertisement

Hingga berita ini terbit, aparat kepolisian masih melakukan penyelidikan untuk memastikan penyebab kebakaran serta mendata kerugian material akibat peristiwa tersebut. Sementara itu, warga di sekitar lokasi tetap waspada dan memastikan sumber api di rumah masing-masing dalam kondisi aman. (aah)

Advertisement

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button