Massa Membludak! Kemenangan Oskar-Argo di Pilkada Boltim 2024 Tak Terelakan Lagi
Kemenangan pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim), Oskar Manoppo dan Argo Vinsensius Sumaiku (Oskar-Argo), di Pilkada 2024 semakin sulit dibendung.
Hal ini terlihat jelas dari antusiasme warga yang memadati lokasi kampanye dialogis di wilayah Kotabunan, Senin (4/11/2024) sore kemarin.
Suasana di lokasi kampanye pun bak lautan manusia. Masyarakat yang hadir tampaknya tak hanya sekadar memenuhi tempat saja, tetapi juga menunjukkan dukungan kuat dengan sorakan dan simbol jari satu, melambangkan nomor urut pasangan Oskar dan Argo.
Pemandangan massa yang begitu banyak tersebut semakin memperkuat prediksi kemenangan sekaligus menjadi bukti nyata bahwa popularitas Oskar-Argo tak terbantahkan lagi.
Pemerhati media sosial, Sudirta Lasabuda, memberikan pandangannya terkait fenomena ini. Menurutnya, kehadiran massa dalam jumlah besar merupakan indikator penting dalam konteks kampanye politik.
“Jumlah massa yang besar adalah cerminan dukungan yang mengakar. Hal ini tentu semakin memperkuat peluang kemenangan mereka,” kata Dirta saat ditemui wartawan, Selasa (5/11/2024).
Lebih lanjut, Dirta mengatakan bahwa besarnya jumlah massa yang hadir dalam kampanye tersebut tak bisa disebut lagi sekedar simbolis, tetapi sudah mencerminkan tingginya tingkat kepercayaan publik terhadap kepemimpinan yang dijanjikan pasangan ini.
Ia pun menyebut fenomena itu dapat dipandang sebagai representasi dari tren politik di Boltim, di mana hubungan emosional dan program kerja yang jelas memainkan peran penting dalam meraih dukungan.
“Kesuksesan Oskar-Argo dalam menarik massa besar ini tentunya menjadi sinyal kuat bahwa langkah mereka untuk memenangkan pemungutan suara di 27 November nanti sepertinya tidak terelakan lagi,” tandasnya. (aah)
- PPP Mendominasi Hasil Pileg DPRD Bolmut 2024 Wilayah Sangkub, PDI Perjuangan Membayangi
- Kampanye Dialogis di Loyow, Oskar-Argo Janji Bangun Fasilitas Olahraga dan Atasi Abrasi
- Meledak! Ribuan Warga Nuangan Padati Kampanye Dialogis Oskar-Argo