Hasil Kualifikasi MotoGP Argentina 2023: Alex Marquez Kuasai Pole!
Waktu.news | Sesi kualifikasi MotoGP Argentina 2023 telah selesai digelar. Alex Marquez yang memulai dari Q1, mesin motornya sempat terbakar, akhirnya berhasil merebut posisi pole!
Perlombaan MotoGP Argentina 2023 akan diadakan di Sirkuit Termas de Rio Hondo pada Senin (3/4) pukul 00.00 dini hari WIB. Sebelumnya, sesi kualifikasi dilaksanakan pada Sabtu (1/4) malam ini.
Kualifikasi 1 (Q1) berlangsung pada pukul 20.50 hingga 21.05 WIB. Kualifikasi 2 (Q2) diadakan pada pukul 21.15 hingga 21.30 WIB.
Tujuh pembalap harus melewati Q1, yaitu Alex Marquez, Brad Binder, Joan Mir, Fabio Quartararo, Fabio Di Giannantonio, Jack Miller, Augusto Fernandez, dan Raul Hernandez. Ketujuh pembalap itu harus bersaing untuk masuk ke Q2 dan merebut posisi pole.
Sayangnya, Quartararo langsung keluar dari lintasan di turn 5 karena terlambat belok dan meluncur ke bebatuan. Untungnya, pembalap Yamaha itu tidak terjatuh.
Lintasan terlihat basah karena setelah hujan dan masih mendung. Alex Marquez yang awalnya tampil hebat, mengalami kecelakaan di turn 13 pada detik-detik terakhir. Dia masih melanjutkan balapan, tetapi motornya terbakar!
Hasil Q1, Alex Marquez yang sempat mengalami masalah akhirnya berhasil lolos ke Q2 dengan catatan waktu 1 menit 47,317 detik. Dia diikuti oleh Quartararo.
Q2 dimulai. Johann Zarco menjadi yang tercepat di awal-awal dengan waktu 1 menit 46,834 detik.
Para pembalap tampak kesulitan untuk tampil maksimal di lintasan yang licin, Francesco Bagnaia bahkan sempat meminta ganti ban. Lima menit terakhir, akhirnya 12 pembalap bersaing dengan kecepatan tinggi!
Franco Morbidelli tampil hebat, diikuti oleh Alex Marquez di posisi kedua. Sementara itu, Quartararo dan Bagnaia kesulitan bahkan untuk masuk ke lima besar.
Alex Marquez tampil luar biasa. Pembalap Gresini Racing akhirnya menjadi yang tercepat dengan waktu 1 menit 43,881 detik. Dia diikuti oleh Marco Bezzecchi dan Pecco yang akhirnya menduduki peringkat ketiga. (rhp)
Hasil kualifikasi MotoGP Argentina 2023:
- Alex Marquez SPA Gresini Ducati (GP22)
- Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP22)
- Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP23)
- Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1)
- Maverick ViƱales SPA Aprilia Factory (RS-GP23)
- Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP23)
- Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22)
- Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP23)
- Aleix Espargaro SPA Aprilia Factory (RS-GP23)
- Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1)
- Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)
- Alex Rins SPA LCR Honda (RC213V)
- Raul Fernandez SPA RNF Aprilia (RS-GP22)
- Fabio Di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP22)
- Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)
- Jack Miller AUS Red Bull KTM (RC16)
- Augusto Fernandez SPA Tech3 GASGAS (RC16)
- Joan Mir SPA Repsol Honda (RC213V)
- Verstappen Kuasai Kualifikasi F1 GP Australia dengan Pole Position, Perez Tercecer di Posisi Paling Belakang
- Siapa yang akan Rebut Pole Position di Jadwal Kualifikasi MotoGP Argentina 2023?