
Bupati Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Oskar Manoppo meninjau pembersihan Lapangan Gogaluman, Tutuyan, Jumat (2/1/2026) sore. Kegiatan tersebut dilakukan sebagai bagian dari persiapan apel perdana pemerintah daerah usai libur Tahun Baru.
Dalam peninjauan itu, Oskar tidak hanya melihat kondisi lapangan dari kejauhan. Ia juga sempat mengoperasikan mesin pemotong rumput dorong dan terlibat langsung dalam pembersihan area. Lapangan Gogaluman selama ini digunakan sebagai salah satu ruang publik utama untuk kegiatan pemerintahan dan aktivitas kemasyarakatan di Tutuyan.
Kehadiran bupati di lokasi pembersihan menarik perhatian warga sekitar. Sejumlah warga menilai keterlibatan kepala daerah tersebut menunjukkan perhatian langsung terhadap penataan fasilitas publik.
“Biasanya pembersihan dilakukan petugas. Tapi, ini Pak Bupati juga ikut terlibat langsung,” ujar seorang warga yang menyaksikan momen tersebut.
Usai meninjau Lapangan Gogaluman, Oskar Manoppo melanjutkan agenda ke lapangan mini soccer di kawasan Sport Centre Tutuyan. Fasilitas tersebut direncanakan akan segera diresmikan dan menjadi bagian dari pengembangan ruang olahraga terbuka di ibu kota kabupaten.
Oskar mengatakan Sport Centre Tutuyan disiapkan sebagai kawasan olahraga terpadu yang dapat dimanfaatkan masyarakat lintas usia. Pemerintah daerah, menurut dia, menargetkan pengembangan kawasan tersebut dilakukan secara bertahap dengan menyesuaikan kemampuan anggaran.
“Ke depan, kawasan ini tidak hanya untuk mini soccer. Ada rencana pengembangan lanjutan untuk fasilitas olahraga lainnya, tapi tentunya sesuai dengan kebutuhan masyarakat dan kondisi keuangan daerah,” katanya.
Oskar juga berharap pengembangan sport centre tidak berhenti pada pembangunan fisik semata, tetapi juga diikuti dengan pengelolaan dan pemeliharaan berkelanjutan agar fasilitas yang dibangun benar-benar memberi manfaat bagi masyarakat.
“Fasilitas yang sudah ada harus kita jaga bersama. Kalau dirawat dengan baik, manfaatnya bisa dirasakan lebih lama oleh masyarakat,” tambahnya. (aah)
- KPU Boltim Sebut Paslon Hanya Dapat Jatah Satu Kali Kampanye Akbar
- Hasil Perhitungan Suara Pilgub Bolmut, Cep Sehan Unggul 24.203 Suara
- HUT ke-80 RI di Boltim, Bupati Oskar Manoppo Pimpin Upacara