Kemenhub Adakan Modis Kereta Api 2023
Waktu.news | Kementerian Perhubungan memfasilitasi mudik gratis tahun 2023. layanan mudik ini menawarkan para pemotor untuk menggunakan moda transportasi kereta api ke kampung halaman. Sementara motor pemudik diangkut menggunakan kereta api sampai ke stasiun tujuan.
Menjelang bulan Ramadan, masyarakat Indonesia akan melakukan tradisi mudik atau pulang kampung. Para pemudik biasanya menggunakan transportasi pribadi seperti mobil dan motor
Mengurangi angka kecelakaan lalu lintas. Kementerian Perhubungan menghadirkan fasilitas mudik gratis yang disebut dengan modis 2023.
Layanan mudik ini menawarkan para pemotor menggunakan kereta api untuk pulang ke kampung halaman. Sementara motor pemudik diangkut menggunakan kereta sampai ke tempat tujuan.
Dengan begitu mudik bisa lebih aman, nyaman dan selamat sampai tujuan.
Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menyebut mudik 2023 diprediksi pemudik motor akan mencapai 25,13 juta orang atau 20,3% dari total prediksi pemudik tahun ini yang mencapai 123,8 juta orang.
Untuk persyaratan dan info lebih lanjut, Anda dapat mengunjungi laman mudik gratis dot dephub dot go dot ID. (rhp)
- Mudik Gratis Angkutan Lebaran 2023 / 1444H Kembali Digelar Kementerian Perhubungan
- Inilah Daftar 7 Wisata Underwater Bolsel yang Populer