Sukseskan Pilkada Serentak, Rabu 27 November 2024

bLOG Waktu
Advertisement
LifestyleTravel

Air Terjun Meranti Bone Bolango yang Menakjubkan

Advertisement

Waktu.news | Berlibur bersama keluarga ke tempat yang menenangkan dan memiliki panorama indah memanglah menyenangkan. Salah satu rekomendasi objek wisata untuk merilekskan diri, yaitu dengan berkunjung ke wisata air seperti pada air terjun meranti bone bolango yang berlokasikan di Gorontalo.

Menghabiskan waktu liburan dengan berkunjung ke destinasi wisata air pasti akan terasa menyenangkan, terlebih lagi bisa bermain air sepuasnya di sana. Salah satu objek wisata yang patut untuk Anda kunjungi ketika masa liburan datang, yaitu Air Terjun Bone Bolango Gorontalo.

Advertisement

Air Terjun ini merupakan salah satu tujuan wisata yang memiliki kelestarian alam terbaik, sehingga suasana yang ada di sana masih cukup sejuk dan alami. Terlebih lagi dengan adanya suara gemericik air, membuat siapa saja akan merasa tenang dan menjadi rileks.

Memang tidak heran jika Gorontalo menjadi salah satu daerah paling menyenangkan untuk dikunjungi saat masa liburan datang. Mengingat banyaknya destinasi wisata menarik dan indah yang patut / wajib untuk Anda kunjungi bersama keluarga. Seperti pada Air Terjun ini.

Advertisement

Menikmati Keindahan Air Terjun Meranti Bone Bolango Gorontalo

Bagi Anda yang ingin menikmati masa liburan dengan berkunjung ke Air Terjun Meranti Bone Bolango Gorontalo, ada baiknya ketahui terlebih dahulu beberapa informasi pentingnya. Hal ini memang seharusnya dilakukan ketika hendak berlibur, karena setiap wisata memiliki aturan berbeda.

Gorontalo tidak pernah lepas dari yang namanya destinasi wisata paling menarik. Hampir seluruh wisatanya alamnya sangat menakjubkan dan juga unik, seolah – olah daerah tersebut memang tercipta untuk para pengunjung yang ingin berlibur guna merilekskan pikiran dari sibuknya pekerjaan.

Tidak heran jika banyak para traveler yang kerapkali mengunjungi daerah Gorontalo ini. Termasuk berkunjung ke salah satu destinasi wisata paling menarik, yaitu Air Terjun Meranti Bone Bolango. Menurut informasi, wisata tersebut masih sangat asri dan belum banyak masyarakat ketahui.

Baca Juga: Keindahan Objek Wisata Air Terjun Botuliodu Bolsel

Advertisement

Bagi Anda yang ingin menghabiskan waktu dengan berlibur bersama keluarga ke tempat yang menenangkan. Pilihlah wisata air seperti Air Terjun Gorontalo ini. Pemandangannya masih cukup asri dan alami, itu karena belum banyak wisatawan lain ketahui.

Bisa Anda bayangkan betapa menenangkannya suasana di Air Terjun tersebut, mengingat belum banyak yang datang ke sana. Dengan adanya pepohonan rindang di sekitar air terjun serta suara gemericik air, membuat nuansa damai tercipta di wisata tersebut.

Perjalanan Menuju ke Air Terjun Meranti Bone Bolango Gorontalo

Untuk dapat menikmati segala keindahan yang terdapat pada Air Terjun Meranti Bone Bolango Gorontalo ini, Anda harus rela menempuh perjalanan cukup panjang. Oleh karena itu, sebelum berangkat ke air terjun tersebut persiapkan diri terlebih dahulu dan siapkan stamina cukup kuat.

Itu karena medan yang akan Anda tempuh nantinya memerlukan tenaga ekstra, namun tenang saja karena semua kelelahan yang didapatkan akan terbayarkan ketika sudah sampai di objek wisata Air Terjun ini. Oleh karena itu, bahagialah dulu agar tidak lelah di jalan.

Berita Terkait: Pantai Kurenai: Wisata Bahari Gorontalo Terindah

Rute Perjalanan Menuju Ke Air Terjun Meranti Bone Bolango Gorontalo

Di mana pun Anda merencanakan liburan bersama keluarga, sebelum itu tentukan dan carilah informasi mengenai rute perjalanannya terlebih dahulu. Tujuannya tidak lain adalah agar nantinya mudah mencari jalan pintas dengan benar. Jadi, tidak melewati jalan yang justru jauh dari lokasi.

Untuk rute perjalanan menuju ke Air Terjun Meranti Bone Bolango ini, jaraknya bisa jadi sekitar 20 km dari pusat kota Gorontalo. Lalu Anda harus menuju ke utara sekitar 5 sampai dengan 6 jam perjalanan (sudah masuk kecamatan Tapa), lalu lanjut ke lapangan Ippot Tapa, jika tampak gerbang desa donggala lanjutkan ke desa langge.

Advertisement

Seperti yang sudah ada pada penjelasan sebelumnya, ketika Anda sudah berada di desa donggala. Kemudian, lanjutkan ke desa langge. Berhati-hatilah ketika melewati desa tersebut, karena jalannya menanjak dan berliku. Namun, area pemukimannya cukup ramai meski jarak antar rumahnya jauh.

Suasana keasrian desa akan Anda rasakan sampai dengan tujuan lokasi wisata Air Terjun Meranti Bone Bolango Gorontalo. Nuansa di sana juga terasa teduh dan sejuk, karena terletak di puncak jadi kendaraan pribadi harus oper menggunakan bentor. Penduduk desa di sana yang akan mengantar.

Air Terjun Meranti

Artikel terkait: Air Terjun Lombongo dengan Sejuta Keindahannya

Daya Tarik

Rasa lelah yang Anda rasakan selama perjalanan menuju ke Air Terjun Meranti Bone Bolango Gorontalo akan terbayarkan, ketika mendengar suara kicauan burung. Di balik rimbunan pohon yang ada di sana, terdapat keindahan surga tersembunyi serta udara begitu sejuk membuat betah.

Kadang kala suara berisik yang berasal dari gesekan daun dengan angin, membuat para pengunjung selalu betah berlama-lama di sana. Salah satu bukti surga tersembunyi yang tidak mudah Anda temukan di perkotaan. Selain air terjunnya, pengunjung dapat berkunjung ke hutan rimba.

Aktivitas di Air Terjun Meranti Bone Bolango Gorontalo

Ada begitu banyak aktivitas yang mungkin bisa Anda lakukan ketika sudah sampai di Air Terjun Meranti Bone Bolango Gorontalo. Salah satunya seperti berenang di kolam bawah air terjun tersebut, atau jika tidak ingin bersentuhan dengan air bisa juga hanya duduk santai menikmati panoramanya.

Debit air yang terdapat pada Air Terjun ini tidak begitu dalam, sehingga masih terbilang aman untuk seluruh pengunjung yang berenang di sana. Namun, berhati-hatilah dengan bebatuan licin di sana. Selebih dari itu, sensasi dinginnya dapat merilekskan otot.

Melakukan Camping

Tidak hanya melakukan aktivitas seperti berenang saja, masih ada beberapa aktivitas lain yang bisa Anda lakukan dekat dengan Air Terjun Meranti Bone Bolango Gorontalo ini. Salah satunya dengan melakukan camping bersama dengan rekan / rombongan. Bisa juga menyusuri hutan di sana.

Bagi Anda yang ingin mendirikan tenda di sekitar Arter ini, usahakan tidak berdekatan dengan kawasan hutannya. Jadi, carilah lokasi yang sekiranya dekat dengan warga lokal. Dengan begitu, jika ada sesuatu bisa mencari bantuan dari mereka.

Fasilitas yang Ada

Air Terjun Meranti Bone Bolango Gorontalo juga memiliki fasilitas yang memadai, destinasi dengan luas sekitar 7 hektar ini menyediakan 4 buah kolam renang berukuran kecil. Bahkan lengkap dengan papan seluncur khusus anak-anak.

Tidak hanya itu saja, ada juga kolam renang khusus orang dewasa di Air Terjun Bone Bolango Gorontalo ini. Airnya langsung mengalir dari arah pegunungan, sehingga air tersebut sangat jernih dan menyegarkan.

Dari beberapa penjelasan mengenai air terjun bone bolango di atas, kini Anda telah mengetahui bahwa destinasi wisata air tersebut termasuk ke dalam kategori objek wisata paling menarik di Gorontalo. Bahkan suasana dan nuansa di sana sangat menenangkan pikiran.(rhp)

Advertisement

Refli Puasa

Aktif sebagai jurnalis sejak tahun 2010. "Mengamati, merespons, merekam dan menceritakan kisah" #DSAS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button