Djunaidi Harundja: Jumlah Dapil dan Kursi DPRD Bolmut Pada Pemilu 2024 Tetap
Waktu.news | Jumlah Daerah pemilihan (Dapil) di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara untuk Pemilu 2024 dipastikan tetap 3 daerah pemilihan. Begitu juga dengan alokasi kursi anggota DPRD Bolmut sebanyak 20 kursi yakni, Dapil 1 kaidipang-pinogaluman 6 kursi, Dapil 2 bolangitang timur-bolangitang barat 8 kursi dan Dapil 3 sangkub bintauna 6 kursi.
Penetapan tersebut tertuang dalam Peraturan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) Nomor 6 tahun 2023 tentang Daerah Pemilihan dan Alokasi Kursi anggota DPR, DPRD Provinsi, DPRD Kabupaten/Kota dalam pemilihan umum tahun 2023.
Informasi tersebut di iyakan oleh Ketua KPU Kabupaten Bolaang Mongondow Utara Djunadi Harundja, SH kepada Waktu.news, Selasa (07/02/2023).
Dalam merancang dapil dan alokasi kursi, pihaknya sudah berdasarkan pada 7 prinsip penataan dapil dan dalam rancangan KPU telah melalui uji publik dengan menghadirkan tokoh masyarakat, tokoh agama, pimpinan partai politik, pimpinan DPRD, pemerintah daerah dan Forkopimda.
“Dalam menerima dan mengakomodir semua masukkan dan pendapat yang disampaikan masyarakat maupun Partai Politik, kami sampaikan ke KPU RI dan hasilnya telah ditetapkan,” jelasnya.
Untuk Diketahui jumlah penduduk dengan alokasi 20 kursi
Dapil 1
- Kaidipang 15.324
- Pinogaluman 12.108
- Jumlah 27.423
Dapil 2
- Bolangitang Barat 16.535
- Bolangitang Timur 15.792
- Jumlah 32.327
Dapil 3
- Bintauna 14.947
- Sangkub 11.001
- Jumlah 25.948
Berita Lainnya:
- “Pelangi-Pelangi” Reses DPRD Bolmut Dapil II Spesial Bolangitang Timur
- Perindo Boltim Targetkan Dapat Tiga Kursi DPRD Pada 2024