Sebanyak 87 anak yatim piatu di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) menerima bantuan Asistensi Rehabilitasi Sosial (Atensi) dari Pemkab Bolmut. Bantuan ini diserahkan langsung oleh Penjabat Bupati (Penjabup) Bolmut, Sirajudin Lasena, yang didampingi oleh Plt Kepala Dinas Sosial, Nul Hakim, di Kantor Dinas Sosial pada hari Selasa, 11 Juni 2024.
Plt Kepala Dinas Sosial Bolmut, Nul Hakim, menjelaskan bahwa bantuan yang diberikan berupa uang tunai. “Bantuan ini disalurkan secara bertahap, di mana setiap penerima akan mendapatkan uang tunai sebesar Rp 400.000 per tahap,” jelasnya saat diwawancarai via telepon WhatsApp.
Pada kesempatan ini, anak-anak yatim piatu menerima bantuan untuk tahap 1 dan 2, sehingga masing-masing mendapatkan uang tunai sebesar Rp 800.000. “Mudah-mudahan dapat membantu meringankan beban ekonomi mereka,” harap Nul Hakim.
Saat ditanya mengenai penyaluran tahap 3, Nul Hakim menjelaskan bahwa mereka masih menunggu petunjuk dari kementerian. “Untuk penyaluran tahap 3, kami masih menunggu petunjuk lebih lanjut,” tandasnya.