Dra Meike Mamahit MAP Purna Tugas Auditor APIP di Boltim
WAKTU, Tutuyan – Inspektur Daerah Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) Dra Meike Mamahit MAP, mengakhiri masa pengabdian (pensiun) sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) TMT 1 Februari 2021. Senin, 1/2/2021.
Hal ini ditandai dengan penyerahan surat keputusan pensiun dan kenaikan pangkat pengabdian, Pembina Utama Madya IV/d, oleh Bupati Bolaang Mongondow Timur di kantor Inspektorat.
Untuk diketahui, Dra Meike Mamahit MAP purna Tugas sebagai Auditor APIP (Aparat Pengawasan Intern Pemerintah) yang digantikan oleh Moh. Yamin Abdjul SIP sebagai Plt Inspektur Daerah yang juga menjabat sebagai Sekretaris Inspektorat.
Selain itu, Ruslan Djarangkala sebagai Sekretaris Dinas Perhubungan juga sudah memasuki masa pensiun yang digantikan oleh Moh. Zuhri Mohune, S.E yang juga sebagai Kabid Ketahanan Ekonomi, Sosbud dan Organisasi Kemasyarakatan Badan Kesbangpol Boltim.
Dalam penyerahan SK purna tugas dan kenaikan pangkat tersebut disaksikan oleh Sekretaris Daerah DR. Ir. Sonny Warokka, Ph.D, Asisten Pemerintahan dan Kesra, Priyamos SH, Asisten Administrasi Umum Ichsan Pangalima, berserta sejumlah Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan staf.
Bupati dua periode Sehan Salim Landjar, SH dalam sambutannya mengatakan, hari ini merupakan kesempatan luar biasa dan sangat bersejarah bagi saudari Meike Mamahit sebagai Aparatur Sipil Negara yang telah lama mengabdi, mulai dari Gorontalo, Bolaang Mongondow hingga mengakhiri tugasnya di Bolaang Mongondow Timur selama kurang lebih 12 tahun.
“Atas nama pribadi dan Pemerintah Daerah, saya menyampaikan ucapan terima kasih atas kontribusi selama ini, melakukan pemantauan, evaluasi dan mengingatkan kepada seluruh satuan kerja tentang kepatuhan terhadap peraturan sehingga kita bisa 7 kali meraih opini Wajar Tanpa Pengecualian dari Badan Pemeriksa Keuangan RI,” tutur eyang sapaan akrabnya.
Buat Ruslan Djarangkala, yang masuk pada usia pensiun, terima kasih atas dedikasinya selama ini, dan untuk Moh Yamin Abdjul dan Moh Zuhri Mohune, lanjutkan apa yang telah dilakukan oleh pejabat sebelumnya dan lebih tingkatkan pelayanannya,”ucap Eyang.
Sementara itu, pada kesempatan yang sama Meike Mamahit pun menyampaikan ucapan terima kasih kepada Bupati, Wakil Bupati (Wabup), Sekretaris Daerah (Sekda) serta seluruh organisasi perangkat daerah (OPD) yang selama masa tugasnya selalu bersinergi. Dia juga menuturkan, bahwa 7 kali berturut-turut meraih opini WTP merupakan bukti nyata bahwa satuan kerja perangkat daerah di Bolaang Mongondow Timur saling bersinergi.
”Jika dalam menjalankan tugas sebagai Auditor APIP saya sudah membuat teman-teman repot, saya minta maaf, semua itu semata-mata karena tuntutan tugas,” tutup Mamahit penuh haru saat mengakhiri sambutannya. (AAH).