Sukseskan Pilkada Serentak, Rabu 27 November 2024

bLOG Waktu
Advertisement
LifestyleTravel

Wisata Hutan Mangrove Panango Bolsel

Advertisement

Hutan Mangrove Panango hanyalah salah satu dari sekian banyaknya hutan mangrove yang ada di Bolaang mongondow Selatan atau Bolsel. Kota kecil yang letaknya ada di selatan Provinsi Sulawesi Utara ini memang alamnya masih terlihat indah dan terjaga.

Tak heran jika Anda bisa menemukan banyak point menyelam dan hutan mangrove yang masih alami dan indah di sana.

Advertisement

Eko Wisata Mangrove Panango Bolsel

Keindahan alam yang ada di Bolsel tak lepas dari peran Pemerintah dan Masyarakat yang bersatu padu untuk membangun kota tersebut. Caranya adalah dengan melestarikan alam dan lingkungan serta membantu sarana serta fasilitas pendukung untuk liburan.

Seperti hutan mangrove satu ini yang memang sengaja di bangun bukan hanya sebagai tempat wisata saja. Namun juga sebagai tempat pelestarian alam dan lingkungan. Seperti yang kita ketahui jika hutang mangrove memiliki banyak sekali fungsi yang baik untuk menjaga lingkungan.

Advertisement

Hutan mangrove juga di kenal sebagai hutan bakau yang merupakan sebuah hutan yang letaknya selalu di daerah air payau. Dan berhubungan erat dengan pasang surut air laut. Fungsi dari hutan bakau ini sendiri cukup penting bagi lingkungan hidup dan ekosistem laut.

Karena tumbuhan ini sanggup menjadi penahan untuk arus air yang nantinya bisa mengikis daratan di sekitar pantai. Selain itu hutan mangrove juga merupakan habitat bagi banyak hewan laut. Seperti ikan, kepiting hingga lobster yang hidup dengan subur di habitat hutan mangrove.

Artikel Serupa; Wisata Seru Tracking Mangrove Trans Pato’a

Pesonanya ?

Selain sangat bermanfaat bagi lingkungan dan ekosistem air, nyatanya hutan mangrove sangat indah. Sehingga banyak sekali tempat wisata yang di buat di atas hutan mangrove. Karena rindangnya pohon bakau yang hijau tak hanya membuat mata kembali segar saat melihatnya.

Advertisement

Pemandangan hutan bakau juga bisa sangat menarik untuk diabadikan ke dalam sebuah foto untuk mempercantik feed sosial media Anda.  Selain itu Anda juga bisa berjalan-jalan santai di jembatan yang di bangun di atas hutan mangrove.

Di sepanjang jembatan ini Anda bisa menikmati ketenangan suasana hutan, atau mengabadikannya dengan foto. Karena hujaunya hutan bakau bisa menjadi background foto yang keren dan pastinya instagramabel.

Tak heran jika hutan mangrove selalu menjadi tempat wisata yang di sukai oleh banyak orang. Karena tak hanya menghadirkan panorama alam yang indah saja. Namun juga memiliki banyak kelebihan lainnya.

Mangrove Panango
Traveller Woman Pic

Alamat

Eko Wisata Mangrove Panango berada di Desa Tabilaa, Kecamatan Bolaang Uki, Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan atau Bolsel. Untuk sampai di lokasi ini cukup mudah kok, karena letaknya berada di pusat kota Bolaang Mongondow Selatan.

Jaraknya dari Kantor Bupati Bolaang Mongondow Selatan sendiri hanya berjarak 1 Kilometer dan membutuhkan waktu jarak tempuh sekitar 3 menit saja. Patokan utamanya Anda bisa menjadikan Kantor Bupati ini.

Lalu jalan menuju ke Masjid Merah Bolsel, dan lokasi wisata ini berada tepat di sebelah Masjid Merah Bolsel. Selama perjalanan Anda hanya akan menemukan hijaunya pemandangan yang belum banyak terjamah orang.

Bahkan pemukiman penduduk pun belum terlalu pada di tempat itu. Untuknya akses jalan juga sudah mudah karena jalanan sudah merupakan aspal dengan kondisi yang sudah cukup baik.

Advertisement

Anda bisa menggunakan kendaraan bermotor seperti mobil atau motur. Untuk bisa sampai di hutan mangrove ini.

Fasiltas ?

Untuk fasilitas sendiri Anda tak perlu bingung, sebab di sekitar Eko Wisata ini, Anda bisa dengan mudah menemukan rumah makan bahkan penginapan. Sehingga bagi Anda yang berasal dari luar kota bisa tetap mengunjungi tempat ini tanpa takut tidak ada fasilitas lengkap yang tersedia.

Selain itu, tempat ini juga dekat dengan beberapa objek wisata alam lainnya yang ada di Bolsel. Terutama bagi Anda yang suka wisata alam pantai dan bawah laut. Karena di sini ada banyak sekali pantai dengan pasir putih yang indah.

Dan bisa Anda temukan dengan mudah selama perjalanan menuju ke Eko Wisata ini. Selain itu pemandangan hutan yang masih alami dan hijau akan memanjakan mata dan membuat Anda merasa tenang sejenak selama liburan.

Bahkan fasilitas beribadah bisa Anda temukan dengan mudah karena letaknya yang berada tak jauh dari Masjid Merah Bolsel.

Artikel Terkait; Wahyudin Kadullah: Wisata Mangrove Panango Dalam Pengembangan

Kegiatan yang Bisa Anda Lakukan di Mangrove Panango

Begitu sampai di lokasi wisata ini, Anda akan di sambut dengan ribun dan hijaunya hutan bakau. Dan jembatan kayu di atas hutan bakau. Di jembatan ini Anda bisa berjalan santai menikmati suasana hijau dan menenangkan yang ada di hutan.

Selain berjalan santai dan menikmati pemandangan alam hutan bakau, Anda bisa melakukan banyak sekali kegiatan di sini. Dan berikut ini adalah beberapa kegiatan yang bisa Anda lakukan selama kunjungan di Hutan Bakau Panango:

  1. Jalan-jalan Santai di Sepanjang Tracking Mangrove

Di atas hutan bakau ini di bangun sebuah Tracking Mangrove yang cukup panjang yang membelah hutan bakau. Di sini Anda bisa berjalan-jalan untuk mengeksplore sekeliling dan menikmati pemangan alam yang ada di sana.

Tracking Mangrove yang ada di hutan ini memiliki dua cabang yang bisa Anda eksplore sepuasanya sambil menikmati pemandangan alam.

  1. Memancing

Sudah bukan rahasia lagi jika hutan mangrove merupakan habitat yang baik bagi satwa air seperti ikan, kepiting dan lobster. Sehingga bagi Anda yang punya hobi untuk memancing bisa membawa alat pancing Anda. Dan cobalah untuk memancing di hutan mangrove ini.

  1. Berswafoto

Hijaunya pemandangan hutan mangrove bisa menjadi latar belakang foto yang cantik. Sehingga salah satu kegiatan yang menyenangkan saat berada di tempat ini adalah berswafoto. Karena pemandangan hutan mangrove dan Tracking Mangrove cukup instagramable.

Makanya banyak orang yang mengunjungi tempat ini memang sengaja untuk mendapatkan foto foto yang menarik agar bisa menghiasi feed sosial medianya.

  1. Menyewa Perahu Motor

Jika jalan jalan di Tracking Mangrove terasa sudah biasa saja, maka di sini Anda bisa menyewa perahu motor untuk bisa mengeksplore lokasi ini lebih jauh. Anda tidak hanya bisa melihat rimbunnya hutan bakau namun juga bisa berkeliling di sekitaran teluk.

Perjalanan selama di atas perahu motor akan menjadi pengalaman tersendiri yang tak akan pernah Anda lupakan selama liburan di Bolsel.

  1. Mengunjungi Objek Wisata Lain

Tak jauh dari tempat ini, ada banyak sekali objek wisata lain yang bisa Anda kunjungi. Apalagi di sepanjang jalan, jajaran pantai berpasir putih sangat saya untuk Anda lewatkan. Selain itu, karena lokasinya yang dekat dengan Masjib Merah Bolsel yang indah.

Tak ada salahnya jika Anda menyempatkan diri untuk mampir ke Masjid ini. Untuk beribadah atau mengagumi keindahan arsitektur Masjid tersebut.

Karena memiliki kubah yang indah dengan warnanya yang merah menyala. Oleh sebab itulah, Masjid ini di sebut dengan nama Masjib Kubah Merah Bolsel.

Artikel Lainnya; Tracking Mangrove In Love: Keindahan dan Pelestariannya

Mangrove Panango bukan hanya objek wisata yang indah di Bolsel namun juga lokasi cagar alam yang berfungsi untuk melestarikan ekosistem di sekitarnya. Jadi saat berada di sana, jangan buang sampah sembarangan ya. Jaga lingkungan agar tetap lestari dan indah. (rhp)

Advertisement

Yuni Supit

Ibu Rumah Tangga yang hoby Travel dan Memasak

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button