Sukseskan Pilkada Serentak, Rabu 27 November 2024

bLOG Waktu
Advertisement
LifestyleTravel

Tempat Wisata di Bitung, Sulawesi Utara yang Membuat Penasaran dan Menjadi Tujuan Baru

Advertisement

Bagi yang tinggal di pulau Sulawesi khususnya bagian utara. Apabila sedang membutuhkan referensi seputar destinasi wisata. Maka salah satu kota ini bisa menjadi pilihannya. Pasalnya di sana ada banyak tempat wisata di Bitung yang menarik dan wajib untuk dikunjungi.

Informasi Seputar Tempat Wisata di Bitung Sulawesi Utara

Tempat wisata di Bitung terkenal karena keindahannya yang sangat eksotis. Maka tidak heran jika banyak pengunjung dari luar kota mendatanginya hanya untuk berfoto. Langsung saja berikut destinasi yang bisa dikunjungi ketika berada di pulau Sulawesi Utara.

Advertisement

Pantai Batu Angus

Keunikan dari objek wisata ini yaitu sebagian besar bebatuan berwarna hitam. Dari kejauhan batu tersebut terlihat seperti kayu yang habis terbakar. Tempat ini bisa menjadi pilihan bagi yang ingin melakukan healing untuk menghilangkan penat akibat pekerjaan sehari-hari.

Untuk lokasi persisnya terletak di kasawari, Aertembaga, Kota Bitung. Sulawesi Utara. Hamparan pasirnya yang lembut dengan kombinasi batu hitam membuat objek wisata itu sangat mempesona. Maka tidak heran jika pada akhir pekan tempat Wisata di Bitung selalu ramai. Peta Lokasi

Advertisement
Tempat Wisata Bitung
Foto Yuni Tjikoe

Selat Lembeh

Destinasi wisata ini menjadi pemisah antara daratan Sulawesi dengan pulau Lembeh. Perlu untuk diketahui bahwa tempat ini merupakan salah satu maskot kota Bitung yang sangat populer dan pastinya menjadi buruan wisatawan. Hal itu karena di sini terdapat 88 titik selam.

Tidak hanya permukaan yang indah saja. Akan tetapi pemandangan bawah tanah tak kalah mempesona. Biasanya pengunjung mendatangi tempat ini untuk melakukan driving. Sedangkan untuk alamatnya terletak di selat Lembeh, Bitung, provinsi Sulawesi Utara. Peta Lokasi

Tempat Wisata Bitung
Foto Yuni Tjikoe

Pantai Serena

Sebenarnya destinasi ini masih masuk kawasan Manado. Namun karena letaknya berdekatan dengan Bitung menjadikannya tempat wisata khas kota tersebut. Pantai ini terkenal masyarakat luas dengan karakteristik adanya perbukitan yang berlubang.

Biasanya masyarakat akan berfoto pada perbukitan yang berlubang itu. Suasana di sekitar pantai juga sangat nyaman dan pastinya bisa memanjakan mata. Tepatnya lokasinya berada di Jalan Maluku, sea, Malalayang, Kota Manado, Sulawesi Utara.

Advertisement
Tempat Wisata Bitung
Foto Yuni Tjikoe

Tugu Trikora Mandala sakti

Tempat Wisata Bitung ini merupakan bangunan bersejarah. Adapun tujuan utama dari pendirian tugu Trikora Mandala sakti yakin untuk mengenang pejuang yang telah gigih melawan para penjajah Belanda. Wilayah ini juga merupakan tempat mendarat pertama pasukan TNI ke Papua.

Oleh karena itu bagi Anda yang ingin mengenang para pahlawan, sebaiknya ketika berada di pulau Sulawesi untuk berkunjung ke tempat tersebut. Lokasinya sendiri terletak di pulau Lembeh, Bitung. Di sekeliling tugu tersebut terdapat pepohonan hijau yang sangat indah.

Pantai Tanjung Merah

Pantai Tanjung merah memiliki pemandangan yang sangat menarik. Bahkan dari kejauhan para pengunjung bisa melihat perbukitan yang memanjakan mata. Umumnya masyarakat mengunjungi destinasi tersebut untuk berolahraga dan berkumpul bersama keluarga.

Lokasinya sendiri terletak di Tanjung merah, Matuari, Kota Bitung, Sulawesi Utara. Selain pemandangannya yang indah pengunjung juga bisa melihat lalu lalang kapal pengangkut barang yang menghiasi laut tersebut. Untuk jam operasionalnya sendiri buka 24 jam.

Gunung Dua saudara

Biasanya destinasi ini banyak ditemukan di pulau Jawa. Namun di Belitung sendiri juga ada gunung yang bernama dua saudara. Lokasi ini berjarak kurang lebih 12 km dari kota Bitung. Di sepanjang perjalanan para pengunjung bisa melihat pemukiman penduduk.

Karena tempatnya yang asri dan udaranya sejuk. Membuat gunung ini sering dijadikan rekomendasi untuk mengisi akhir pekan. Tepatnya lokasinya berada di kelurahan kadoodan, Kecamatan Madidir, Kota Bitung Sulawesi Utara.

Artikel Terkait; Wisata Pantai Batu Pinagut Menyimpan Bukti Peninggalan Sejarah

Advertisement

Taman Margasatwa Tandurusa

Kota Bitung juga memiliki destinasi berupa kebun binatang mini. Di sana para pengunjung bisa melihat berbagai satwa mulai dari babi rusa, anoa, elang laut dan berbagai reptil berukuran besar. Biasanya tempat ini akan menjadi pilihan liburan bersama anak.

Di sekitar objek wisata tersebut juga terdapat warung yang menjual berbagai macam pernak-pernik. Untuk tiket masuknya sendiri juga sangat ekonomis. Sedangkan untuk lokasi nya berada tandurusa, Aertembaga, Kota Bitung. Itu artinya tempat tersebut tidak jauh dari selat Lembeh.

Hutan Mangrove Liang

Di kota Bitung terdapat destinasi wisata hutan yang sangat populer yakin mangrove lirang. Ketika berkunjung di tempat ini anda bisa menjelajah menggunakan sebuah perahu. Pohon bakau yang rindang membuat pemandangan semakin indah.

Untuk sampai ke tempat lokasi tersebut para wisatawan harus menggunakan sebuah perahu. Kemudian lewat jalur darat dengan naik pick up. Alamatnya terletak di lirang, Lembeh Utara, Kota Bitung. Destinasi wisata tersebut sangat asri dan bersih.

Taman Nasional Tangkoko

Objek wisata satu ini sudah ada sejak tahun 1919. Ketika berada di tempat ini para pengunjung bisa merasakan suasana hutan yang asri. Apabila beruntung bisa bertemu dengan satwa maupun fauna langka yang ada di Taman Nasional tangkoko itu.

Agar bisa masuk ke objek wisata tersebut para pengunjung harus mengeluarkan uang sebesar rp150.000. harga itu tentunya sebanding dengan keindahan yang akan didapatkan. Lokasinya berada di pinangunian, Kecamatan Aertembaga, Kota Bitung Sulawesi Utara.

Pantai Batu Putih

Masyarakat Indonesia mengenal pantai ini karena memiliki pemandangan yang luar biasa. Biasanya banyak wisatawan yang menjadikan destinasi ini sebagai tempat beristirahat. Untuk sampai ke Pantai Putih harus melakukan tracking sekitar 2 jam.

Di sini para pengunjung tidak hanya menikmati keindahan lautnya tetapi juga bisa melihat penangkaran penyu. Harga tiketnya juga terbilang sangat ekonomis yakin Rp10.000. Di pinggir pantai terdapat banyak warung yang menjual Kuliner khas Bitung.

Pasar Tua Bitung

Pasar tradisional ini terkenal karena hasil ikannya yang melimpah. Meskipun bukan objek wisata baru tetapi tempat tersebut hingga saat ini masih banyak peminatnya. Lokasinya sendiri terletak di Bitung Timur, Kecamatan Maesa, provinsi Sulawesi Utara.

Meskipun termasuk pasar tradisional pengunjung harus membayar tiket masuk sebesar rp3.000. tentunya tempat ini bisa dijadikan pilihan untuk membeli buah tangan bagi keluarga di rumah. Ikan-ikan yang dijual di objek wisata ini juga sangat murah daripada lainnya.

Artikel lainnya; Taman Laut Olele Gorontalo dengan Keunikan dan Ciri Khasnya

Pantai Buturiri

Mungkin sebagian besar masyarakat Indonesia belum mengetahui objek wisata ini. Hal itu maklum karena destinasi ini masih terbilang baru. Namun siapa sangka keindahan alam di pantai baturirir sangat menawan dan memikat para wisatawan.

Ketika berada di destinasi ini anda bisa merasakan seperti berada di pulau pribadi. Sebab airnya yang sangat jernih dengan pasir lembut. Lokasinya sendiri terletak di pintu kota, Kecamatan Lembeh Utara. Namun sayangnya destinasi ini hingga sekarang masih sepi pengunjung.

Itulah informasi mengenai beberapa tempat wisata di Bitung. Memang benar destinasi yang ada di kota tersebut lebih banyak pantainya. Meskipun begitu tetap saja keindahannya bisa menghilangkan stress dan penat karena aktifitas sehari-hari. (rhp)

Advertisement

Yuni Supit

Ibu Rumah Tangga yang hoby Travel dan Memasak

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button