Sukseskan Pilkada Serentak, Rabu 27 November 2024

bLOG Waktu
Advertisement
LifestyleTravel

Pemandian Air Panas Bakan Sajian Keindahan Sekaligus Menyehatkan

Advertisement

Waktu.news | Jika ingin menyematkan panggilan surge dunia, maka Bolaang Mongondow yang pantas mendapatkannya. Pasalnya, keindahan alam di sini benar-benar sangat mempesona siapa saja yang melihatnya. Mulai dari wisata alam Pemandian Air Panas Bakan.

Keberadaan Sumber Mata Air Panas di Indonesia

Sumber air panas beredar luas di seluruh dunia, baik di permukaan atau daratan maupun di dasar samudera. Suhu air yang keluar pun berbeda, dari hangat hingga melebihi titik didih. Hal ini disebabkan air telah melalui proses pemanasan geothermal atau panas bumi.

Advertisement

Debit air yang dihasilkan dapat berupa rembesan, kubangan, hingga membentuk sungai serta danau. Di Indonesia sendiri terdapat ratusan sumber air panas yang tersebar dari Sabang hingga Merauke. Masyarakat dapat mengeksplor wilayah terdekatnya untuk menemukan sumber air panas ini.

Pemandian air panas Bakan menjadi salah satu sumber mata air panas yang ada di negara Indonesia. Air yang muncul mengandung berbagai macam mineral dalam jumlah banyak. Kandungan inilah yang dipercaya dapat menyembuhkan ragam penyakit yang diderita oleh manusia.

Advertisement

Kesederhanaan yang Kaya Manfaat dari Pemandian Air Panas Bakan

Pemandian Bakan terletak di Desa Bakan, Kecamatan Lolayan, Kabupaten Bolaang Mongondow, Sulawesi Utara. Wilayah Bolmong memang memiliki banyak destinasi wisata baik alam maupun buatan yang memiliki keunikannya masing-masing.

Akses untuk menuju pemandian Bakan sangat mudah, pengunjung tidak perlu menempuh medan yang sangat berat. Oleh karena itu, pelancong khususnya usia dewasa tua dapat dengan nyaman menyambangi tempat ini. Setiap harinya pun pemandian ini buka dari pagi hingga pukul 8 malam WITA.

Poin tambahan yang menjadi highlight dari pemandian Bakan ialah biaya masuknya yang sangat terjangkau. Seluruh kalangan mulai dari atas, menengah, hingga bawah dapat ikut menikmati kehangatan pemandian. Biaya per orang berkisar Rp 3500 untuk anak dan Rp 4000 untuk dewasa.

Artikel TErkait; Pesona Air Terjun Lolan, Wisata Bolmong yang Cantik Tersembunyi

Advertisement

Manfaat Berendam dengan Mata Air Panas Alami

Dengan harga yang sangat terjangkau, tidak heran jika pemandian Bakan selalu membeludak. Biaya parkir juga cukup dengan Rp 4000 untuk mobil dan Rp 3000 untuk motor. Banyak manfaat yang bisa dirasakan dari mandi dengan air panas alami, antara lain sebagai berikut:

  1. Mengurangi Ketegangan Otot serta Membantu Meringankan Tingkat Stres

Semakin hari aktivitas terasa semakin padat, khususnya bagi warga yang tinggal di kota besar. Hiruk pikuk kota ditambah dengan rumitnya pekerjaan menjadikan seseorang mudah terserang stress. Salah satu cara agar tidak berlarut dalam rasa lelah yaitu harus berlibur sejenak.

Berlibur dengan cara menikmati air panas ini akan semakin menyegarkan jika dibarengi dengan pemandangan indah dari lingkungan sekitar. Selain otot yang mulai rileks juga mata akan menjadi lebih sehat. Tidak hanya itu rasa lelah yang menumpuk akan terkikis secara perlahan hingga hilang.

  1. Detoksifikasi Racun yang Ada di Dalam Tubuh Manusia

Menghirup udara penuh polusi dan memakan junk food sebagai makanan sehari-hari tentu menjadi kegiatan toksik bagi tubuh. Maka berendam dengan air panas di suhu tertentu, yaitu 32 hingga 35 derajat Celsius sangat membantu badan agar kembali bugar dan sehat.

Berendam selama 10 hingga 20 menit sangat bagus untuk kesehatan. Pori-pori yang terbuka akan memudahkan residu serta toksin atau racun yang mengendap di tubuh perlahan keluar. Kinerja organ dalam seperti usus besar dan pankreas dalam menghasilkan insulin pun dapat kembali normal.

  1. Obat Alami untuk Berbagai infeksi serta Penyakit Kulit

Beberapa orang terlahir dengan kondisi khusus yaitu memiliki eksim. Eksim merupakan gangguan yang terjadi di kulit seperti ruam kemerahan dan juga gatal. Selain itu ada pula infeksi ataupun alergi benda atau makanan tertentu yang menyerang permukaan tubuh.

Berendam selama kurang lebih 20 menit di sumber air panas akan membantu mengurangi efek akibat infeksi yang ada. Pasalnya, air panas alami memiliki berbagai mineral seperti belerang. Belerang sendiri mengandung antiseptic yang dapat membantu menyembuhkan penyakit kulit.

Advertisement
  1. Mengurangi Insomnia yang Menyerang

Bagi sebagian orang, tidur merupakan aktivitas yang sangat berharga. Pasalnya, beberapa orang tersebut menderita insomnia atau kesulitan untuk tidur. Keadaan ini tentu sangat merugikan karena membuat badan terasa lemas dan kurang maksimal dalam beraktivitas.

Berendam selama 20 menit terbukti dapat mengurangi permasalahan tidur atau insomia. Otot akan semakin rileks dan lebih mudah untuk jatuh tertidur. Istirahat pun akan terasa berkualitas karena terasa nyaman dan nyenyak.

  1. Menghilangkan Sakit Kepala dan Mencegah Kolesterol

Ada sebuah penelitian yang di Jepang telah membuktikan bahwa berendam di air panas akan membantu memperbaiki kondisi jantung. Hal itu tentu akan berpengaruh pada kadar kolesterol dalam tubuh. Dengan rutin berendam dan menjaga pola makan tentu akan menyehatkan.

Selain itu, flu dan juga sakit kepala beserta pegal yang selama ini menyerang tubuh juga dapat berkurang. Hal yang harus diingat ialah membatasi waktu berendam, cukup hingga 20 menit saja agar badan tidak terasa dingin, khususnya bagi penderita flu.

Artikel Lainnya; Tanjung Ompu (Wisata Bolmong) Destinasi Liburan Penuh Makna

Air Panas Bakan
Capture by Delta Lokas

Potensi Pemandian Air Panas Bakan (Wisata Bolmong)

Pemandian air panas Bakan (Wisata Bolmong) memang bukan sebuah pemandian mewah dan megah. Namun pemandangan alam sekitar yang cantik turut menambah kesan elegan pada pemandian. Adanya pemandian ini sangat membantu pengunjung untuk bersantai sekaligus terapi kesehatan.

Fasilitas yang tersedia pun cukup standar seperti kamar mandi, warung makan, lahan parkir yang luas, dan sebagainya. Seluruhnya terlihat sederhana tetapi efeknya sangat bermanfaat bagi pengunjung. Kolam pemandiannya pun sangat luas dan mampu menampung banyak orang.

Dengan adanya pemeliharaan serta promosi dan pembangunan yang tepat, pemandian ini sangat berpotensi menjadi lokasi inti wisata Bolmong. Terutama biaya tiket yang super murah akan meningkatkan arus pengunjung di kemudian hari.

Berkunjung ke Bakan di Masa Pandemi

Pada saat pandemi Covid-19, tempat ini sempat tidak beroperasi sama sekali. Akhirnya berkunjung ke pemandian Bakan harus melalui beberapa tahapan khusus dalam rangka menaati protokol kesehatan. Nantinya Pengunjung juag akan di cek suhu tubuhnya sebelum memasuki kawasan pemandian.

Air kolam pemandian pun telah diberi desinfektan berupa klorin dengan jumlah 1 hingga 10 ppm atau dengan bromin berkadar 3 hingga 8 ppm. Hal tersebut menjadikan pH air berada di angka 7,2 hingga 8. Petugas akan melakukan proses ini setiap hari demi menjaga keamanan dan kenyamanan pengunjung.

Pengunjung juga wajib mengenakan masker pada saat sebelum dan sesudah berenang atau berendam. Selama pandemi pengunjung juga perlu melkukan Pengisian formulir assessment Covid-19 pun sebagai syarat masuk. Pegawai yang bertugas juga mengenakan APD lengkap untuk keamanan bersama.

Demikian sekilas informasi mengenai pemandian air panas Bakan. Anda dapat berkunjung di jam yang telah tertera untuk menikmati sensasi berendam di mata air panas alami. Tetap jadi pengunjung bijak dan menjaga kebersihan pada saat datang ke pemandian, ya!.(rhp)

Advertisement

Fifi Farla

Ibu Rumah Tangga yang hoby Travel dan Memasak

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button