Indonesia termasuk salah satu negara yang menyimpan beragam destinasi alam. Salah satunya yaitu tempat wisata di Tomohon yang wajib untuk dikunjungi ketika liburan akhir tahun. Tentunya destinasi tersebut bisa dinikmati oleh wisatawan domestik dan mancanegara.
Rekomendasi Tempat Wisata di Tomohon
Pulau Sulawesi memiliki beragam destinasi wisata yang menarik untuk dikunjungi. Mulai dari danau, perbukitan, hutan dan air terjunnya. Tidak hanya itu tempat wisata di Tomohon sekarang dibalut dengan konsep kekinian untuk meningkatkan daya tarik para pengunjungnya.
Puncak Temboan
Ketika mendatangi objek wisata ini. Para pengunjung baik dalam negeri maupun mancanegara bisa melihat paranormal alam yang epic. Mulai dari pegunungan hingga danau yang besar atau masyarakat lebih mengenal dengan sebutan todano.
Objek wisata temuan ini bisa menjadi destinasi liburan yang asik untuk menghabiskan akhir pekan. Untuk lokasinya sendiri berada di kampung Rurukan Satu, Kecamatan Tomohan Timur. Karena tempatnya yang sejuk destinasi ini bisa digunakan untuk merileksasikan diri.
Danau Linow
Hingga saat ini danau Nunung masih menjadi destinasi liburan yang asik bagi masyarakat sekitar di Tomohon. Hal itu karena objek wisata ini memiliki keunikan terdapat tiga warna yang berbeda pada airnya yakin hijau, coklat susu dan biru toska. Jarak dari kota sendiri sekitar 3 km.
Destinasi wisata ini menawarkan keindahan alam yang eksotis. Terutama pada sore hari ketika matahari terbenam. Sedangkan lokasinya terletak di kelurahan Lahendong, Kecamatan Tomohon Selatan. Itu artinya dari Manado berjarak sekitar 30 km. Peta Lokasi
Pagoda Ekayana
Pagoda ekayana adalah tempat untuk beribadah umat Budha yang ada di kota Tomohon. Namun karena keindahannya tempat ini juga bisa untuk destinasi wisata. Sedangkan untuk alamatnya berada di Jalan Sungen, Kakaskasen Dua, Kecamatan Tomohon Utara.
Di objek wisata itu para pengunjung bisa melihat ornamen-ornamen bergambar dewa yang identik dengan agama Buddha. Hal yang membuat destinasi ini sangat menarik yaitu keberadaannya yang berada di kawasan perbukitan. Itulah salah satu daya tariknya.
Artikel Terkait; Tempat Wisata di Minahasa yang Memanjakan Mata
Puncak Kai Santi
Di puncak Kai Santi wisatawan bisa menyaksikan keindahan alam yang sangat mempesona berupa persawahan hijau yang sudah tertata rapi. Untuk biaya masuknya terbilang sangat murah. Maka dari itu tidak ada alasan lagi untuk melewatkan begitu saja destinasi wisata ini.
Pengelola juga sudah menyediakan spot foto berupa gardu pandang, ayunan dan properti pendukung lainnya. Hal itu tentunya memiliki tujuan utama yakin untuk meningkatkan wisatawan. Lokasinya terletak di Woloan Dua, Kecamatan Tomohon Barat.
Gunung Lokon
Apabila dilihat dari berbagai sudut kota Tomohon. Objek wisata ini selalu menjadi pemandangan yang sangat menawan. Lokon sendiri memiliki ketinggian hingga 1.580 mdpl dan merupakan gunung api aktif. Hamparan rumput hijau menambah keindahan tempat tersebut.
Objek wisata ini menjadi tempat favorit bagi pencinta alam dan daya tarik untuk para pendaki. Bahkan tidak sedikit wisatawan yang berasal dari luar kota. Untuk jaraknya dari kota Manado sekitar 20 km. Lokasinya terletak di dekat kota Tomohon.
Artikel Lainnya; 12 Rekomendasi Tempat Wisata di Manado
Waruga
Waruga termasuk salah satu objek wisata yang harus didatangi ketika berada di kota Tomohon. Di tempat tersebut para wisatawan bisa menemukan kuburan batu kuno peninggalan zaman megalitikum. Biasanya pada bagian ini sering dijadikan untuk berfoto bersama keluarga.
Dengan mengunjungi tempat itu, tentunya bisa menambah pengetahuan tentang Bagaimana nenek moyang dulu meninggal dan menggunakan waruga. Tiket masuknya juga terbilang murah. Untuk lokasinya sendiri terletak di Kakaskasen Tiga, Kecamatan Tomohon Utara.
Pasar Ekstrem Tomohon
Alasan utama mengapa tempat jual beli ini diberi nama pasar ekstrem. Karena menjual daging binatang yang tidak umum untuk dikonsumsi seperti ular, anjing, tikus dan kelelawar. Tentunya karena keunikan itu membuat penasaran banyak orang, sehingga ingin berkunjung.
Bahkan pengunjungnya berasal dari mancanegara. Bagi Anda yang ingin mendatangi tempat wisata itu lokasinya terletak di jalan Rurukan, Paslaten Satu, Kecamatan Tomohon Timur. Untuk akses sampai ke objek wisata tersebut juga terbilang sangat mudah.
Baca juga; Tempat-Tempat Wisata di Bitung yang Membuat Semua Orang Penasaran
Gardenia Country
Tentunya objek wisata ini sangat cocok bagi pencinta tanaman. Destinasi ini menawarkan pesona keindahan taman bunga. Dari Gardenia country para pengunjung bisa menikmati keindahan pemandangan gunung dan danau Lokon.
Alamatnya terletak di Jalan Kawiley, Kakaskasen Dua, Kecamatan Tomohon Utara. Objek wisata ini juga termasuk salah satu daftar destinasi kekinian di kota tersebut. Biasanya para pengunjung akan memanfaatkan Gardenia country untuk berfoto.
Alfa Omega Tower
Ketika berkunjung di pulau Sulawesi rasanya ada yang kurang jika tidak mendatangi Alfa omega tower. Hal itu karena tiket masuk ke objek wisata ini yang gratis. Menara ikonik ini lokasinya berada di jalan lama Tomohon. Untuk operasionalnya sendiri buka 24 jam.
Menara ikonik itu telah berdiri sejak tahun 2017. Meskipun termasuk wisata baru, namun hampir setiap tahunnya selalu mengalami peningkatan jumlah pengunjung. Bangunan yang indah itu sangat cocok sebagai tempat untuk berfoto selfie bersama keluarga atau teman dekat.
Gunung Mahawu
Bagi para pencinta alam, gunung Mahawu dapat dijadikan tempat mendaki selanjutnya. Objek wisata ini memiliki ketinggian 1.311 meter di atas permukaan laut. Untuk sampai ke puncaknya membutuhkan waktu sekitar 1 Jam. Agar tidak terlalu lama sebaiknya berangkat pada pagi hari.
Karena tidak terlalu tinggi maka gunung Mahawu sangat cocok untuk para pendaki pemula. Lokasinya berbatasan dengan kota Tomohon dan Kabupaten Minahasa Sulawesi Utara. Pengunjung juga bisa mendatanginya kapan saja sebab jam operasionalnya 24 jam.
Artikel lainnya; Gunung Ambang Boltim di Kelilingi 3 Danau, Keren Mempesona
Air Terjun Tumiperas
Pesona objek wisata ini sangat mempesona karena hampir seluruh tebing diselimuti lumut hijau. Dengan begitu tidak heran jika keindahannya seperti di negeri dongeng. Namun untuk sampai ke air terjun tersebut membutuhkan tenaga ekstra dan harus hati-hati.
Hal itu karena harus menaiki sekitar 200 anak tangga. Untuk biaya masuknya pengunjung harus membayar sekitar rp10.000. sedangkan lokasinya terletak di desa pinaras, Kecamatan Tomohon Selatan dan beroperasi setiap hari selama 24 jam.
Valentine Hills
Objek wisata ini memiliki udara yang sejuk. Hal itu karena tempatnya yang berada di dekat gunung tatawiran, Lokon dan Empung. Sebaiknya untuk mengunjungi tempat tersebut pada malam hari, sebab di waktu itu lampu-lampu akan menyala bersamaan.
Agar liburan semakin seru tidak lupa untuk membeli aneka kopi dan jajanan di sekitar lokasi tersebut. Untuk tiket masuknya sendiri pengunjung harus membayar tarif sebesar Rp15.000 saja. Alamat nya terletak di desa woloan dua, Kecamatan Tomohon Barat.
Baca Artikel Terkait; Festival Bunga Tomohon, Identitas Kota Berhiber yang Mendunia
Itulah daftar tempat wisata di Tomohon yang memiliki pemandangan indah dan sangat keklinian. Namun tidak lupa untuk selalu menjaga kebersihan ketika mengunjungi objek-objek tersebut. Di era pandemi seperti saat ini juga harus mematuhi protokol kesehatan misalnya memakai masker. (rhp)
- 13 Rekomendasi Destinasi Wisata Sulawesi Utara
- Pantai Tersakiti Bolsel Dengan Keunikan Wisata Underwaternya
- Wisata Pantai Batu Pinagut Menyimpan Bukti Peninggalan Sejarah