Sukseskan Pilkada Serentak, Rabu 27 November 2024

bLOG Waktu
Advertisement
Boltim

Kawasan Hutan Lindung Mangrove di Iyok Bakalan Turun Status Jadi APL

Advertisement

Tutuyan, WAKTU.news – Anggota DPRD Kabupaten Bolaang Mongondow Timur, Sunarto Kadengkang kembali menyerap aspirasi masyarakat di daerah pemilihannya.

Salah satu aspirasi yang ia terima adalah soal pembangunan infrastruktur jalan menuju kantor Desa Nuangan Selatan dan Penurunan status kawasan hutan lindung mangrove di pesisir pantai Desa Iyok.

Advertisement

Aspirasi itu disampaikan sejumlah kepala desa pada saat dirinya menggelar reses masa sidang pertama, Kamis (28/4/2022) sore tadi.

“Seluruh keinginan warga dan pemerintah desa ini, akan saya perjuangkan melalui Pokir DPRD nanti. Dan mengenai penurunan status kawasan hutan lindung di Iyok, itu sudah masuk dalam revisi rancangan Perda tentang RTRW,” kata Sunarto Kadengkang.

Advertisement

Alasan penurunan status sebagian dari kawasan hutan lindung mangrove menjadi area peruntukan lain (APL) itu, lantaran satu-satunya akses darat menuju lokasi pariwisata pantai Batu Buaya, hanya bisa melalui pesisir pantai Iyok.

“Kalau statusnya masih tetap kawasan hutan lindung, maka otomatis pembangunan infrastruktur jalan menuju kawasan pariwisata Batu Buaya, tidak bisa dilakukan,” sebutnya.

BERITA TERKAIT; Anggota DPRD Boltim Sunarto Kadengkang, Cicil Aspirasi Masyarakat Melalui Pokir

Disamping itu, Kadengkang juga menjelaskan, agenda reses tersebut merupakan kegiatan resmi dari para anggota DPRD di luar gedung. Tujuannya, untuk menjumpai konstituen di masing-masing daerah pemilihannya.

Advertisement

Hutan Lindung Mangrove Iyok

“Namun, mengingat jadwal reses kali ini tepat di penghujung bulan suci ramadhan, maka kami laksanakan di satu tempat saja sekaligus dengan buka puasa bersama,” jelas Ketua DPD Partai Perindo Kabupaten Boltim itu.

Selain menampung aspirasi warga di Dapilnya, ia juga mengungkapkan bahwa pada tahun 2022 ini, sejumlah pembangunan infrastruktur di Kecamatan Nuangan, buah dari perjuangannya di DPRD akan segera terealisasi.

“Pembangunan Talud Sungai Sinalogan dengan anggaran 700 juta rupiah dan jaringan air bersih senilai 6.5 miliar rupiah, tahun ini segera dibangun,” tambahnya.

Seperti diketahui, Reses tersebut dihadiri oleh perwakilan dari Dinas PUPRPRKPP Boltim, Bappelitbangda, Dinas Pertanian Boltim, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Boltim, para Kepala Desa bersama BPD dan tokoh masyarakat setempat.

Selain itu, Kepala Bagian Perekonomian dan Sumber Daya Alam Setda Pemkab Boltim, Hasirwan, Camat Nuangan Haslinda Kadengkang, Kapolsek Nuangan AKP Sudarsono dan Kepala UPTD Puskesmas Nuangan, Serly Manoppo pun turut hadir pada agenda reses itu. (aah)

Advertisement

Advertisement

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button