Sukseskan Pilkada Serentak, Rabu 27 November 2024

bLOG Waktu
Advertisement
LifestyleTravel

22 Tempat Wisata Parigi Moutong yang Mempesona

Advertisement

Kabupaten Parigi Moutong berada di Sulawesi Tengah. Di kabupaten ini terdapat beragam keindahan alam dan kebudayaan. Jadi, tempat wisata Parigi Moutong wajib menjadi tujuan wisata jika berkunjung ke Sulawesi Tengah.

Rekomendasi Tempat Wisata Parigi Moutong dengan Daya Tariknya

Kabupaten Parigi Moutong memang terkenal dengan berbagai wisata alamnya. Seperti halnya penjelasan berikut ini mengenai 22 tempat wisata yang mempesona dan mempunyai daya tarik tersendiri.

Advertisement

1. Pantai Nalera

Bagi pecinta pantai, saat berkunjung ke Kabupaten Parigi Moutong Wajib datang ke pantai Nalera. Pantai ini cukup terkenal karena mempunyai pasir putih dan tentunya bersih. Bahkan, air yang sangat jernih bisa memperlihatkan karang berwarna-warni. Lokasi Klik Disini

Tempat Wisata Parigi Moutong

Advertisement

2. Puncak Pompausea Gunung Labuan Sory

Puncak ini lebih tepatnya berada di desa Toboli. Di puncak ini setiap pengunjung bisa menikmati keindahan alam seperti pantai. Uniknya lagi, saat berada di puncak ini bisa merasakan sensasi berbeda dengan banyaknya spesies kera.

3. Panjat Tebing Likunggavali

Bagi Anda yang mempunyai hobi olahraga ekstrem, mungkin panjat tebing di tempat wisata ini bisa menjadi pilihan. Tebing dengan ketinggian 100 meter ini terlihat sangat unik karena terdiri dari susunan batu granit. Bahkan, dari tebing ini bisa Menikmati keindahan air terjun dan pantai

4. Pulau Kelelawar

Rekomendasi tempat wisata di Kabupaten Parigi Moutong yang selanjutnya yaitu pulau kelelawar. Sesuai dengan namanya, di Pulau ini memang terdapat ribuan kelelawar yang tinggal di sana. Sedangkan untuk sampai di Pulau ini harus menempuh perjalanan sekitar 3 jam dari kota Parigi. Lokasi Klik Disini

Tempat Wisata Parigi Moutong

Advertisement

5. Air Terjun Njinea

Air terjun yang berada di desa Sakina Jaya ini mempunyai daya tarik tersendiri karena terdapat 12 tingkat air terjun. Inilah Kenapa air terjun Njinea cukup populer dan bukan hal yang asing lagi bagi masyarakat sekitar hingga luar kota. Bahkan, untuk masuk ke wisata ini biaya tiket cukup murah.

6. Pantai Kucing

Jika menyukai aktivitas snorkeling atau menyelam, sepertinya wajib berkunjung ke pantai Kucing. Perlu mengetahui jika di pantai ini airnya sangat jernih dan cukup tenang, sehingga aman untuk anak-anak. Di sekitar pantai juga bisa menyewa resort dan berbagai penginapan lain. Lokasi Klik Disini

Tempat Wisata Parigi Moutong

7. Pantai Sidoan

Pantai Sidoan yang berada di Kabupaten Parigi Moutong ini terkenal dengan airnya yang sangat jernih. Bahkan, pasir di pantai ini sangat halus dan putih bersih, sehingga cocok menjadi tempat bermain anak-anak. Selain itu, di sekitaran pantai masih banyak pohon kelapa dan pohon hijau lainnya.

8. Air Panas Sidoan

Ingin menikmati waktu santai dengan berendam air panas? Sepertinya wajib datang ke wisata air panas Sidoan. Keunikan dari wisata ini masih dekat pemukiman, sehingga aksesnya cukup mudah. Selain itu, kolam pemandian terbentuk secara alami dengan bebatuan berwarna coklat dan air bersih.

9. Air Terjun Sidoan

Lokasi air terjin tidak terlalu jauh dari pantai dan air panas Sidoan, jadi bisa sekali jalan bisa mengunjungi 3 tempat wisata sekaligus. Wisata alam ini mempunyai keunikan tersendiri, karena Air yang jatuh tidak terlalu deras. Bahkan, bebatuannya berwarna coklat kehitaman dengan tumbuhan hijau.

10. Air Terjun Ogomojolo

Rekomendasi tempat wisata lain yang bisa dikunjungi di Kabupaten Parigi Moutong yaitu Air Terjun Ogomojolo. Meskipun wisata ini tidak cukup populer, tapi sebenarnya pemandangannya di sekitarnya sangat indah. Daya tarik lainnya terdapat bebatuan besar mengelilingi air terjun.

Advertisement

Artikel Terkait; 11 Tempat Wisata Banggai yang Indah

11. Pulau Ogotian

Pulau Ogotian merupakan sebuah desa yang padat penduduk. Sebagian Banyak masyarakat di Pulau ini bekerja sebagai nelayan. Pantai di Pulau ini airnya sangat jernih dan pasir putih. Bahkan, pepohonan di sekitar pantai masih hijau. Tak heran jika pulau ini masuk ke tempat wisata favorit.

12. Gunung Tinombala

Sesuai dengan namanya Gunung ini berada di desa Tinombala. Gunung dengan ketinggian kurang lebih 2.183 mdpl ini menjadi sasaran para pendaki. Meskipun tidak terlalu tinggi, tapi bisa menikmati pemandangan alam yang indah. Apalagi hutan di gunung ini masih terjaga, sehingga terlihat asri.

13. Gua Tingkulang

Gua Tingkulang berada di Kecamatan Tomini yang terkenal dengan keindahannya. Di tempat wisata ini tersedia fasilitas yang cukup lengkap mulai dari kamar mandi, mushola hingga penginapan. Bahkan, untuk sampai di gua bisa menggunakan berbagai transportasi karena akses cukup mudah.

14. Pulau Ongka

Pulau Ongka mempunyai keunikan tersendiri jika melihat dari atas, Pulau ini berbentuk seperti buah mangga. Selain itu, di sekeliling pulau ini terdapat pasir putih yang lembut dan bersih. Bahkan, air juga sangat jernih sehingga cocok untuk berenang atau snorkeling.

Apa Saja Manfaat Minum Air Putih? Berikut ini Penjelasannya

15. Pasir Putih Santigi

Suka snorkeling? Jika berkunjung ke Kabupaten Parigi Moutong, sepertinya wajib ke Pasir Putih Santigi. Sesuai dengan namanya, pantai ini terkenal dengan pasirnya yang putih dan suasana yang masih sejuk dan nyaman. Selain snorkeling, bisa juga untuk melakukan aktivitas selain seperti diving.

16. Pulau Mandora

Rekomendasi tempat wisata selanjutnya yaitu Pulau Mandora. Di Pulau ini bisa mendapatkan banyak pelajaran salah satunya kebudayaan dan sejarah setempat. Selain itu, sudah pasti bisa menikmati keindahan alam yang sangat menyenangkan.

pulau mandora
image credit by Kaufik Anril

Baca juga; 10 Tempat Wisata Buol Paling Populer dan Instagramable

17. Pulau Moian

Wisata Pulau Moian ini berada di desa Taopa yang mempunyai keunikan tersendiri, sehingga cocok untuk menghabiskan waktu liburan bersama teman-teman maupun keluarga. Bahkan, tidak jauh dari pulau ini terdapat pulau Pasir dan pulau Pomponan.

18. Pasir Putih Sibatang

Tempat wisata lain di Parigi Moutong yang bisa menjadi tempat untuk menghabiskan liburan yaitu Pasir Putih Sibatang. Sesuai dengan namanya merupakan sebuah pantai yang mempunyai pasir berwarna putih dengan air jernih. Bahkan, dari kejauhan air terlihat berwarna biru dan banyaknya pohon di sekitarnya.

19. Pulau Solaya

Tidak jauh berbeda dengan pulau pada umumnya, Pulau Solaya mempunyai daya tarik tersendiri. Seperti halnya lingkungan alam yang masih terjaga, pepohonan rindang dan pantai indah. Bahkan, untuk sampai ke pulau ini bisa perjalanan sangat mudah.

20. Dagat Dede (Pulau Kecil)

Dagat Dede atau yang terkenal dengan nama Pulau Kecil ini juga cukup populer di Kabupaten Parigi Moutong. Sama halnya dengan pulau lainnya yang memberikan ketenangan tersendiri. Apalagi dengan air yang jernih dan pepohonan rindang.

21. Danau Bolano Sau

Danau ini menjadi salah satu ikon dari Kabupaten Parigi Moutong. Namun, saat ini akses menuju danau ini masih proses peningkatan. Daya tarik dari danau ini terlihat sangat luas, sehingga bisa memberikan ketenangan tersendiri.

22. Danau Dako

Rekomendasi tempat wisata Parigi Moutong yang terakhir yaitu Danau Dako. Akses menuju danau ini terbilang mudah, sehingga saat berkunjung ke Kabupaten Parigi Moutong sudah seharusnya berkunjung ke tempat wisata ini. Air yang tenang dengan pepohonan hijau memberikan ketenangan.

Demikian rekomendasi 22 tempat wisata di Parigi Moutong yang mempunyai daya tarik tersendiri. Jadi, jika berkunjung ke Kabupaten ini sempatkan untuk datang ke beberapa tempat wisata yang ada. (rhp)

Baca Lebih Lanjut

Ingin tahu lebih banyak tentang wisata di sulawesi? klik tautan dibawah ini;

Advertisement

Fifi Farla

Ibu Rumah Tangga yang hoby Travel dan Memasak

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button